Quantcast
Channel: jajane vivi
Viewing all articles
Browse latest Browse all 544

Tips Sangat Sederhana Untuk Melelehkan Coklat Batangan

$
0
0
Cara mudah melelehkan coklat blog atau coklat batangan

Ini adalah tips yang sangat simple dan tentu saja banyak yang sudah mengetahui cara ini. Sengaja cara melelehkan coklat batangan ini didokumentasikan dalam situs ini sebagai catatan, siapa tahu ada pengunjung yang benar-benar membutuhkan trik melelehkan coklat yang simple ini.

Cara Melelehkan Coklat Batangan:
  • Siapkan panci dan isi dengan air
  • Panaskan air dalam panci
  • Siapkan coklat blog/batangan dan mangkok
  • Potong-potong kecil coklat batangan dan masukkan ke dalam mangkok
  • Masukkan mangkok kedalam panci yang sudah berisi air tersebut sambil terus dipanaskan
  • Aduk perlahan-lahan sampai coklat benar-benar meleleh
  • Selesai, coklat siap digunakan atau dicetak sesuai keinginan.

Cara melelehkan coklat seperti ini memiliki banyak kelebihan, antara lain:
  • Menghindarkan coklat gosong
  • Kualitas coklat tetap terjaga
  • Simple
  • Mudah dilakukan oleh siapa saja

Tips: Hindarkan coklat terkena air meskipun cuma satu atau dua tetes karena bisa menurunkan kualitas coklat. Coklat dikenal sebagai bahan yang sangat sensitif dan mudah turun kualitasnya meskipun hanya terkena sedikit air.

By: Blantiksapi

COKLAT (Ilustrasi foto by Google)


Viewing all articles
Browse latest Browse all 544